Sabtu, 16 November 2013

SEORANG NENEK MENCURI SINGKONG KARNA KELAPARAN, HAKIM MENANGIS SAAT MENJATUHKAN VONIS !!

SEORANG NENEK MENCURI SINGKONG KARNA KELAPARAN, HAKIM MENANGIS SAAT MENJATUHKAN VONIS !!
 

Diruang sidang pengadilan, hakim MARZUKI duduk tercenung menyimak tuntutan jaksa PU terhadap seorang nenek yg dituduh mencuri singkong, nenek itu berdalih bahwa hidupnya miskin, anak lelakinya sakit, cucunya lapar, namun manajer PT A**** K**** (B**** grup) tetap pada tuntutannya, agar menjadi contoh bagi warga lainnya.Hakim Marzuki menghela nafas,dia memutus diluar tuntutan jaksa PU, 'maafkan saya', katanya sambil memandang nenek itu,'saya tak dpt membuat pengecualian hukum, hukum tetap hukum, jadi anda harus dihukum. saya mendenda anda 1jt rupiah dan jika anda tidak mampu bayar maka anda harus masuk penjara 2,5 tahun, seperti tuntutan jaksa PU'.Nenek itu tertunduk lesu, hatinya remuk redam, sementara hakim Marzuki mencopot topi toganya, membuka dompetnya kemudian mengambil & memasukkan uang 1jt rupiah ke topi toganya serta berkata kepada hadirin. "Saya atas nama pengadilan, juga menjatuhkan denda kepada tiap orang yang hadir diruang sidang ini sebesar 50rb rupiah, sebab menetap dikota ini, yg membiarkan seseorang kelaparan sampai harus mencuri untuk memberi makan cucunya, saudara panitera, tolong kumpulkan dendanya dalam topi toga saya ini lalu berikan semua hasilnya kepada terdakwa. "Sampai palu diketuk dan hakim marzuki meninggaikan ruang sidang, nenek itupun pergi dengan mengantongi uang 3,5jt rupiah, termasuk uang 50rb yg dibayarkan oleh manajer PT A**** K**** yang tersipu malu karena telah menuntutnya.


Sungguh sayang kisahnya luput dari pers. Kisah ini sungguh menarik sekiranya ada teman yg bisa mendapatkan dokumentasi kisah ini bisa di share di media untuk jadi contoh kepada aparat penegak hukum lain agar bekerja menggunakan hati nurani dan mencontoh hakim MARZUKI.

Jumat, 15 November 2013

ASI BISA MEMBUAT BAYI CERDAS

ASI BISA MEMBUAT BAYI CERDAS


Selama ini air susu ibu atau ASI telah dikenal sebagai body imun yang baik bagi bayi. Selain keuntungan untuk bayi, ibu yang menyusui juga memperoleh manfaat dari pemberian asi. Di antaranya, meminimalkan risiko terkena kanker payudara dan kanker rahim dan mempercepat pengembalian bentuk tubuh ibu setelah melahirkan.

Namun sayang sekali dengan manfaat yang besar untuk ibu dan anak ini, masih banyak ibu yang ragu-ragu memberikan ASInya. Jika ASI bisa membuat orang tua bangga karena anaknya pintar-pintar, ibu-ibu ini masih ragu tidak ya untuk menyusui bayinya?

Diambil dari dailymail, sebuah penelitian dilakukan oleh sejumlah peneliti dari Oxford University dan Institute for Social and Economic Research, University of Essex untuk mengetahui efek ASI pada kecerdasan anak. Hasil penelitian dilihat dari nilai tes yang diambil dari 10.000 anak yang mendapat ASI setidaknya hingga empat minggu pertama kelahiran dan anak-anak yang telah diberi susu formula pada usia kelahiran yang sama. Anak-anak ini dipilih yang berlatar belakang sepadan, ditilik dari pendapatan dan pekerjaan orang tua, dan apakah orang tuanya bercerai atau tidak.

Dari hasil tersebut nampak bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada kemampuan membaca, menulis dan matematika di usia 5, 7, 11 dan 14 tahun, pada anak yang diberi ASI dan yang tidak mendapat ASI. Menurut  Maria Iacovou, salah seorang penulis studi tersebut, pemikiran ini muncul dari keingintahuan apakah ASI memberi pengaruh pada perkembangan kognitif anak. Kini jelas sudah, bahwa ASI tidak hanya memberikan manfaat kesehatan namun juga memberi pengaruh yang baik untuk perkembangan otak anak.

Setiap orang tua tentu ingin anaknya membanggakan dan tidak mengalami kesulitan dalam belajar. Semoga dengan temuan ini para ibu semakin tidak ragu untuk memberikan ASI bagi bayinya.

Sumber, Vemale.com

Perilaku anak

Perilaku anak


Selain kesehatan fisik anak, ada juga kekawatiran tentang perilaku anak dan kesehatan emosional, termasuk autisme, sindrom Asperger, gangguan belajar anak, dan ADHD (Attention Deficit Hyperactive Disorder).
Anak-anak juga bisa terganggu dengan mimpi buruk, kesulitan tidur, dan ketakutan irasional. Banyak anak mengalami kesulitan dalam mengekspresikan kemarahan mereka dengan cara yang tepat. menonton kekerasan di televisi dan bermain video game kekerasan juga bisa merusak anak.

Penyakit mental pada anak-anak

Bunuh diri merupakan penyebab utama kematian diusia remaja. Depresi berat dan penyakit bipolar dapat mendasari upaya bunuh diri.
Sekarang diakui secara luas bahwa anak-anak yang rentan tidak hanya depresi berat dan penyakit bipolar tetapi juga gangguan kecemasan , fobia , dan gangguan stres pasca trauma . Di sini sekali lagi pengobatan harus sesuai digunakan dalam rentang usia anak .

Kesehatan keluarga & anak


Kesehatan keluarga secara keseluruhan memainkan peran utama dalam menentukan kesehatan setiap anak didalam keluarga. Hal ini berlaku tidak hanya untuk kesehatan fisik anak tetapi untuk kesehatan emosional mereka juga.
Masyarakat kita mengaku ideal bahwa setiap anak harus tumbuh dalam sebuah rumah tangga di bawah perawatan sepasang orang tua yang penuh kasih yang memiliki keterampilan pengasuhan yang tepat . Kenyataannya saat ini adalah bahwa perceraian , orangtua tunggal , dan langkah orangtua yang umum . Adopsi dan angkat orangtua juga tidak jarang . Para ibu / bapak rumah tangga biologi historis tradisional tidak hanya jenis rumah tangga di mana anak-anak tumbuh hari ini.
Penyediaan perawatan anak yang memadai dan pengawasan - dan pencegahan penyalahgunaan dan penelantaran anak - harus terbuka ditangani. Salah satu situasi yang paling tragis adalah cedera fisik , kerusakan emosional , atau bahkan kematian yang terjadi karena pengasuh telah terguncang , dibakar , dipukul, atau pelecehan seksual anak.

Diulas oleh William C. Shiel Jr , MD , FACP , FACR

Kamis, 14 November 2013

JENIS MAKANAN YANG BISA ATASI MIGRAIN

JENIS MAKANAN YANG BISA ATASI MIGRAIN


Sakit kepala.? siapa sih belum pernah merasakannya.,,
Apalgi sakit kepala yang paling sering dikeluhkan oleh sebagian orang yaitu sakit kepala sebelah atau yang sering disebut dengan Migrain, migrain sering menyerang penderita dengan tiba-tiba dan terasa sangat menyakitkan, penderita sakit kepala akan merasa kepala berdenyut-denyut yang biasanya disertai dengan gangguan saluran cerna seperti mual dan muntah, biasanya penderita lebih sensitif terhadap cahaya,bau-bauan bahkan suara, yang sudah barang tentu sangat mengganngu aktifitas.

Migrain yang berasal dari bahasa Yunani yaitu hemicrania (hemi = setengah, cranium = tengkorak kepala). Serangan Migrain bisa menyerang siapa saja, biasanya serangan Migrain berlangsung kurang lebih 1-2 jam, Migrain juga belum diketahui penyebab pastinya, tapi, diperkirakan jenis sakit kepala ini disebabkan karena adanya hiperaktifitas impuls listrik otak yang meningkatkan aliran darah di otak sehingga terjadi pelebaran pembuluh darah otak serta proses inflamasi (luka radang).

Beberapa jenis makanan yang bisa atasi Migrain


Brokoli
Ketika kadar magnesium berkurang, tubuh biasanya akan mengalami ketegangan otot dan Migrain. Konsumsi makanan mengandung riboflavin, seperti brokoli, membantu menyeimbangkan kebutuhan magnesium sehingga meredam keluhan-keluhan yang muncul
Yogurt
Kandungan vitamin B dalam susu fermentasi ini memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan fungsi-fungsi tubuh, seperti pertumbuhan dan pembelahan sel. Vitamin yang dikenal sebagai riboflavin ini berperan menambah cadangan energi dan membebaskan kepala dari nyeri.
Telur
Kandungan protein dalam telur membantu mengontrol kadar glukosa dalam darah, dan memberi tubuh energi untuk menjalankan aktivitas sepanjang hari tanpa gangguan sakit kepala. Sajikan telur sebagai menu sarapan pembuka hari.
Bayam
Kekurangan magnesium biasanya menjadi biang keladi munculnya migrain, seperti yang biasa terjadi menjelang menstruasi. Bayam, sebagai makanan mengandung magnesium dan kaya mineral, cukup membantu mengatasi gangguan ini.
Susu rendah lemak
Minuman kaya kalsium ini membantu mengatasi ketegangan pembuluh darah, yang mempengaruhi transmisi impuls saraf. Seperti kita tahu, terganggunya aliran ini bisa mengakibatkan kepala berat dan berdebar-debar.
Dikutip dari Shine

Itulah sekedar info dari saya, mohon diralat kalu ada yang salah.,


EFEK MADU MURNI UNTUK BAYI

EFEK MADU MURNI UNTUK BAYI


siapa yang tidak tahu khasiat dari madu., sejak dahulu kala banyak orang mengandalkan madu sebagai obat dan bahan kecantikan. tapi tahukah anda kalau madu juga bisa berakibat buruk pada tubuh manusia.?
Madu murni bisa mengakibatkan reaksi alergi atau keracunan makanan, seperti, kram perut, diare, muntah, mual serta demam.

Madu murni tidak melewati tahap pasteurisasi sehingga Spora dan serbuk sari bisa tumbuh didalamnya. madu merupakan Zat manis yang pekat yang diproduksi oleh lebah, salah satu jenis serangga pemakan nektar dan serbuk sari.

Anak usia dibawah satu tahun tidak disarankan untuk mengkonsumsi madu (apalagi Madu murni) karena efek alergi bisa sangat serius. National Institutes of Health merekomendasikan agar mengonsumsi madu yang telah dipasteurisasi untuk mencegah efek buruk.

Berdasarkan peringatan dari Food Standards Agency (FSA), madu mengandung spora botulisme yang bisa menyebabkan penyakit serius bahkan bisa menyebabkan kelumpuhan. Anak-anak di bawah usia satu tahun tidak memiliki kemampuan untuk melawannya. Sistem pencernaan bayi yang belum sempurna akan sangat rentan terserang botulisme. Spora Clostridium Botulinum dalam usus dan menghasilkan racun. Bayi yang menderita botulisme akan mengalami sembelit, kelemahan otot mulai dari wajah dan kepala, si kecil akan menangis lemah, tidak dapat menghisap dan kehilangan ekspresi di wajahnya. Sebagian besar juga mengalami masalah pernafasan.
Botulisme adalah keadaan di mana tubuh keracunan toksin yang diproduksi oleh bakteri Clostridium Botulinum.bakteri ini memproduksi Zat beracun yang sangat kuat dan bisa meyebabkan kerusakan pada saraf dan otot, jadi bisa juga madu mengandung Spora dari bkteri ini.


sekian info dari saya,. tolong kalu adaa yang kurang kasih masukan..

Rabu, 13 November 2013

OBAT GENERIK DAN PATEN

OBAT GENERIK DAN PATEN

ü  Apakah obat Generik punya khasiat yang sama dengan obat Paten (Branded).?
·         Obat Generik mempunyai khasiat yang sama dengan Paten., Generik dan Paten mempunyai kandungan yang sama, dan khasiat yang sama.
ü  Apakah mutu dari obat Generik sama dengan obat Paten.?
·         Obat Generik  telah melalui quality control yang sangat ketat, jadi kesimpulannya obat Generik adalah obat yang berkualitas.

Amankah Obat Generik.??
Untuk bisa terdaftar secara resmi, obat generik harus menunjukkan efek setara dengan obat paten yang sudah terdaftar. Produsen harus menunjukkan bahwa bahan aktif yang terkandung dalam obat berada dalam kisaran 80% sampai 120% dari yang terkandung dalam obat paten. Prosedur ini sesuai dengan berbagai kebutuhan obat pasien dan menjamin bahwa terdapat cukup bahan aktif dalam pengobatan untuk memberikan efek terapeutik.

Ada tiga jenis utama generik
1.       "KLON" pseudo-generik atau obat yang identik dalam semua aspek obat paten selain nama dan rincian identifikasi pada label produk. Dalam banyak kasus, obat pseudo-generik ini diproduksi oleh dari pabrik yang sama yang memproduksi obat paten.
2.       Generik berlisensi. Produk-produk ini dibuat dengan formulasi yang sama seperti obat paten, tapi dibuat oleh perusahaan lain. Pada intinya, perusahaan ini telah membeli resep untuk membuat ulang obat tersebut.
3.       Generik "sebenarnya", yaitu perusahaan manufaktur merumuskan sendiri resep obat yang mengandung bahan aktif.

Ada beberapa obat Paten mempunyai teknologi yang dikembangkan sendiri yang sudah di Patenkan yang tidak terdapat pada obat Generik

ü  Mengapa obat Generik harganya lebih murah di bandingkan Paten.?
·         Tidak ada tanggungan biaya promosi
·         Tidak menanggung biaya distribusi (tanggungan pemerintah)
·         Disubsidi
ü  Kenapa dokter sering meresepkan obat paten, kalaupun generik berkualitas.?
·         Tidak semua obat sudah keluar versi Generik,.

·         Obat generik adalah obat yang disubsidi, jadi harus tepat sasaran.